Cara membuat tulisan bergerak di kinemaster ini hampir sama dengan menggunakan inshot, yang sebelumnya sudah saya bahas.
Kalau di tanya lebih mudah yang mana? Saya akan menjawab keduanya sama-sama mudah untuk di gunakan membuat lirik berjalan, cara membuat tulisan berkedip di kinemaster, dan lainnya.
Meskipun cara membuat video tulisan dengan kinemaster ini begitu mudah, sebaiknya Anda perhatikan cara berikut ini agar benar-benar berhasil mempraktekanya.
Cara Membuat Tulisan Bergerak Di Kinemaster
- Dari halaman edit kinemaster, klik lapisan
- Pilih teks
Silahkan pilih teks untuk menambahkan tulisannya |
- Tuliskan teks yang ingin di buat bergerak dan klik pilih
- Klik animasi keseluruhan
- Pilih mengambang dan klik centang
- Selesai, Anda sudah berhasil membuat teks bergerak di kinemaster
Cara membuat animasi tulisan menggunakan kinemaster di atas bisa Anda ganti efek tulisannya dengan beberapa animasi lain baik yang keluar maupun yang masuk ataupun animasi keseluruhanya.
Setelah tahu cara membuat tulisan di kinemaster ini, sebaiknya Anda kembangkan lagi jenis font, dan jenis efek animasi nya. Agar video Anda menjadi yang terbaik hasilnya. Dan itulah cara membuat tulisan bergerak di kinemaster, semoga bermanfaat.